Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cuitan Permintaan Maaf Komika Arnest Prakasa, tuluskah? atau hanya drama semata?

Terkait artikel ABI sebelumnya yakni mengenai "Cari sensasi, Komika Ernest Prakarsa membuat marah nitizen" beberapa saat yang lalu sebelum tulisan ini dibuat, melalui akun twitter resmi Ernest Prakasa @ernestprakasa, telah mengungkapkan pernyataan maafnya atas cuitan sebelumnya. Yakni "JK dgn hangat menjamu Zakir Naik, org yg terang2an mendanai ISIS. Sulit dipahami,” Sabtu (4/3/2017) yang lalu. 

Cuitan permintaan maaf Ernest ini sekali lagi, langsung mendapat berbagai respon dari warga jagad maya (netizen). Dalam penelusuran awambicara.id, berbagai tanggapan dari nitizen, atas cuitan permintaan maaf dari salah satu pemeran dalam film trilogi comic 8 ini.

Komika Arnest Prakasa

Berdasarkan pengamatan, akun  @fauji_winata mencuit @ernestprakasa jangan minta maaf ke netizen dong. Minta maaf ke Dr. Zakir Naik yang sudah kau fitnah keji seperti ini tanpa ada kejelasan.

Akun @yank_kenez mencuit @ernestprakasa Koko koko yg demen ngelucu di tipi.. mending ngelucu hal lain dari pada ngelucu yang bukan bidang lo koh.

Cuitan Permintaan Maaf Komika Arnest Prakasa


Akun‏ @iamAdityaRizal mencuit udah kayak pak @basuki_btp aja, habis ngehina sana sini. Mnta maaf. Kyk ny ngmong maaf gmpang bgt ya bro @jueviollegrace :D @ernestprakasa.

Ada juga akun yang memaafkan cuitan dari komikus ini, seperti akun @andhasnaruse  mencuit  @ernestprakasa terima kasih untuk permintaan maafnya yg tulus. kedepannya lebih berhati-hati lagi mengemukakan pendapat.

Berdasarkan pengamatan, saya berpendapat bahwa, tindakan permintaan maaf melalui cuitan di akun resmi Arnest Prakasa ini sudah tepat dilakukan, dan walaupun akibat yang ditimbulkannya sangat besar, komika Arnest Prakasa dapat bertindak cepat dengan menghapus cuitan sebelumnya dan langsung melakukan permintaan maaf di akun resminya.

Akan tetapi, sekali lagi, saya disini bukan karena tidak mau memaafkan atau terkesan kurang yakin dengan permintaan maaf dari komika ini. Dilihat dari cuitan permintaan maafnya, Arnest Prakasa sang komika, menjelaskan alasan-alasannya mengapa dia membuat cuitan "JK dengan hangat menjamu Zakir Naik, org yg terang-terangan mendanai ISIS. Sulit dipahami", dan bahwa Arnest Prakasa seperti menggiring opini, membawa yang membaca cuitannya untuk memaklumi dan membenarkan cuitan sebelumnya, yakni berdasarkan berita yang dibuat oleh dailymail.co.uk. 

Komika Ernest Menghina dr. Zakir Naik


Komika Ernest Minta Maaf, Setelah Menghina dr. Zakir Naik

Dari cuitan permintaan maaf saudara Arnest ini, pada point 4, komikus ini, berupaya menggiring, dengan membuat semacam pertanyaan, "Bagaimana jika artikel tadi benar? Apa saya menyebarkan yang salah? Menunjukkan bahwa dia tidak benar-benar meminta maaf atas cuitan sebelumnya. 

Komika Ernest Prakasa Minta Maaf


Sekali lagi, saya melihat penggiringan opini dari saudara Arnest ini, dari point 5 dapat disimpulkan bahwa komika ini merasa tidak bersalah, karena atas cuitannya menuduh Dr. Zakir Naik itu, bahwa media yang dikutipnya, yang jadi acuannya adalah media ternama, jadi tidak mungkin media itu salah. Wallahualam.

TENTANG KAMI : Situs yang didedikasikan sebagai tempat untuk belajar Soal CPNS, Psikotes dan Blogging. Informasi terkini tentang Drakor terbaru, Loker, Lifestyle dan Teknologi. Terus ikuti kami untuk update artikel terbaru, atau ikuti kami di Facebook dan Twitter.


Deddy's
Deddy's Seorang abdi negara yang aktif menulis blog dikala libur
Follow me: @deddy

Posting Komentar untuk "Cuitan Permintaan Maaf Komika Arnest Prakasa, tuluskah? atau hanya drama semata?"