Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

5 Fitur Terbaik iPhone dan iPad pada Update Terbaru iOS 13.4

September tahun lalu Apple merilis versi terbaru sistem operasi mereka iOS 13.

fitur terbaik iphone dan ipad pada update terbaru ios 13.4

Pada update terbaru iOS 13, Apple lebih menitik beratkan pada sisi keamanan dan privasi perangkat iOS 13 penggunanya.

Baru-baru ini Apple kembali merilis pembaruan sistem operasi terbaru iOS yakni iOS 13.4.

Perangkat lunak iOS 13.4 terbaru untuk iPhone dan iPad ini mengusung beberapa fitur baru yang dapat membuat kinerja perangkat Apple menjadi lebih mudah.

Selain dapat meningkatkan pekerjaan perangkat Apple, update terbaru iOS 13.4 ini juga membawa fitur berbagi antar perangkatpun semakin mudah.

Fitur Terbaik iPhone dan iPad pada Update iOS 13.4

Apple telah meluncurkan update terbaru perangkat lunak iOS 13.4 kepada seluruh penggunanya.

Baca: 10 Tips dan Trik Kamera Ponsel iPhone

Update iOS 13.4 ini tersedia untuk perangkat Apple apa pun yang dapat menjalankan sistem operasi iOS 13, seperti:
  • iPhone 6S dan yang lebih baru
  • iPod Touch generasi 7 atau iPadOS 13 
  • iPad Air 2 dan lebih baru
  • iPad generasi 5 dan yang lebih baru
  • iPad Mini 4 dan lebih baru
  • iPad Pro (semua model)
Fitur-fitur terbaik dan terbaru apa saja yang ada pada update iOS 13.4 ini?

Simak lima fitur terbaik iOS 13.4 dari awambicara teknologi dibawah ini seperti yang kami kutip dari berbagai sumber:

1. Aplikasi Navigasi Pihak Ketiga di CarPlay

Jika sebelumnya Anda biasa menggunakan Apple Maps sebagai aplikasi navigasi Anda dalam berkendara dengan menghubungkan perangkat iPhone ke kendaraan Anda melalui CarPlay, tentu Anda menyadari bahwa Anda tidak memiliki pilihan untuk menggunakan aplikasi navigasi sendiri.

Anda tidak bisa menggunakan aplikasi maps seperti Waze, Google Maps, dll dikendaraan Anda melalui Carplay dan Anda hanya bisa menggunakan aplikasi navigasi Apple Maps saja.

Nah, pada update iOS 13.4 ini Anda dapat menggunakan aplikasi navigasi (Maps) apapun yang menjadi pilihan Anda, baik itu Apple Maps, Waze, Google Maps, Citymapper dan sebagainya, ketika Anda menghubungkan perangkat iPhone dan kendaraan Anda melalui Carplay.

2. Kursor Mouse iPad

Semua perangkat Apple iPad Pro dapat mendownload iPadOS 13.4 yang baru. Pada update sistem operasi iOS terbaru ini, pengguna iPad dapat memanfaatkan fitur kursor mouse yang baru.

Pengguna iPad hanya perlu menghubungkan mouse via USB atau Bluetooth, dan fitur baru iOS 13.4 untuk iPad - kursor mouse dapat Anda gunakan.

Anda sekarang dapat menavigasi iPad dengan kursor dan membuat tugas seperti memilih teks menjadi jauh lebih mudah.

Selain itu, IPad Pro juga akan mendapatkan dukungan opsional - Magic Keyboard dengan trackpad pada bulan Mei mendatang untuk mendukung fitur terbaru iOS 13.4 untuk iPad ini.

Baca: Aplikasi Rapat Online dan Video Conference Pendukung WFH

3. Stiker Memoji Baru

Pada update sistem operasi/ perangkat lunak iOS 13.4, Apple menambahkan sembilan stiker baru yang dapat Anda gunakan.

Dengan Memoji kustom terbaru termasuk "Smiling Face with Hearts", "Hands Pressed Together", dan "Party Face".

4. Berbagi iCloud

Sebelumnya, file-file yang tersimpan di iCloud, yang dapat diakses oleh perangkat Apple, seperti iPhone, iPad, dan MacOS pengguna.

Nah, pada update iOS 13.4 dan iPadOS 13.4 Anda dapat berbagi folder iCloud pada aplikasi Files di iPhone dan iPad, dan juga di MacOS.

Fitur terbaru iOS 13.4 dan iPadOS 13.4 ini hadir dengan pengaturan seperti yang Anda harapkan.

Seperti halnya pada files dan folder di Google Drive, Anda dapat mengundang pengguna tertentu atau membuat tautan yang dapat dibagikan, mengizinkan atau menolak suntingan ke file di dalam folder iCloud.

5. Pembelian Aplikasi untuk Semua Perangkat Apple (Universal)

Pada sistem operasi Apple sebelumnya, App Store untuk iOS, iPadOS, macOS dan tvOS dibuat terpisah.

Jadi ketika Anda membeli sebuah aplikasi yang pada satu perangkat, Anda tidak dapat menggunakannya di perangkat Apple yang lainnya.

Misalnya, Anda tidak dapat menggunakan Aplikasi yang Anda beli di iPhone pada perangkat Apple MacOS ataupun tvOS.

Nah, pada update iOS 13.4 terbaru ini, Apple telah mengizinkan pembuat aplikasi untuk membuat bundel "Pembelian Universal".

Baca: Cara Mengembalikan Foto yang Hilang di Ponsel

Jadi Anda cukup membayar satu kali saja untuk aplikasi yang sama di semua perangkat Apple Anda, baik itu iOS, iPadOS, macOS, maupun tvOS.

Namun, pada versi iOS 13.4 dan iPad OS 13.4, itu tergantung pada pengembang aplikasi untuk mengimplementasikan.

Akan tetapi dengan adanya fitur Pembelian Universal ini, diharapkan saat membeli aplikasi serta mentransfer file antar perangkat Apple akan jauh lebih mudah dan lebih sederhana dari sebelumnya.

Itulah tadi, lima fitur terbaik iPhone dan iPad pada update terbaru iOS 13.4 dari kami awambicara teknologi. Semoga bermanfaat!

TENTANG KAMI : Situs yang didedikasikan sebagai tempat untuk belajar Soal CPNS, Psikotes dan Blogging. Informasi terkini tentang Drakor terbaru, Loker, Lifestyle dan Teknologi. Terus ikuti kami untuk update artikel terbaru, atau ikuti kami di Facebook dan Twitter.


Deddy's
Deddy's Seorang abdi negara yang aktif menulis blog dikala libur
Follow me: @deddy

Posting Komentar untuk "5 Fitur Terbaik iPhone dan iPad pada Update Terbaru iOS 13.4"